Kuliah Umum How To Be Experienced Fresh Graduate

Kuliah Umum "How To Be Experienced Fresh Graduate and Become Software Engineering"

Pendidikan softskill menjadi peran yang sangat penting diberikan kepada mahasiswa agar memiliki daya saing yang tinggi. Program Studi Teknologi Komputer D3 Universitas Pakuan selain mengintensifkan softskill dalam mata kuliah Character Building & Softskill (CBS) pada mahasiswa semester 1, juga selalu aktif mengundang dosen tamu untuk menguatkan karakter mahasiswa dan sivitas akademika.

Salah satunya adalah mengundang Techopreuneur Muda untuk berbagi ilmu & pengalaman dalam kegiatan Kuliah Umum How To Be Experienced Fresh Graduate and Become Software Engineering.

Sidiq Permana, SKom adalah salah satu dari 3 orang pemuda Indonesia yang menjadi Google Developer. Pada kuliah umum ini Pa Sidiq Permana berbagi pengalaman bagaiman bisa berkompetisi dengan ribuan orang yang melamar ke Google.

Salah satu prinsip yang dianut oleh beliau adalah tidak hanya menjadi Fresh Graduate biasa, tapi harus menjadi Experienced Fresh Graduate sehingga siap bersaing. Pengalaman ini lah yang dishare dan didiskusikan dengan sangat interaktif dalam kuliah umum ini, dan mahasiswa yang hadir sangat antusias serta mendapatkan banyak sekali ilmu.

Kegiatan ini akan ditindaklanjuti dengan mengadakan pelatihan atau boothcamp pembuatan aplikasi (Game, Augmented Reality, Film Animasi, dan produk-produk digital lainnya yang terkait dengan Internet of Things) dengan mengundang Google Developer Group (GDG) Indonesia bekerjasama dengan Prodi Teknologi Komputer Universitas Pakuan.